DAMPAK KEBERADAAN PT. EISINDO TERHADAP PEREKONOMIAN MASYARAKAT PESISIR DI DESA WAIJARANG KECAMATAN NUBATUKAN KABUPATEN LEMBATA

YULIANA NENSI, ANTONIA (2023) DAMPAK KEBERADAAN PT. EISINDO TERHADAP PEREKONOMIAN MASYARAKAT PESISIR DI DESA WAIJARANG KECAMATAN NUBATUKAN KABUPATEN LEMBATA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS FLORES.

[img] Text (COVER)
1. Cover dan Abstrak.pdf

Download (1MB)
[img] Text (BAB I)
2. BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (266kB) | Request a copy
[img] Text (BAB II)
3. BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (229kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
4. BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (222kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
6. BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (574kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
7. BAB V - Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (184kB) | Request a copy
[img] Text (LAMPIRAN)
8. LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Yuliana Nensi Antonia, NIM : 2018430775, Judul skripsi “Dampak Keberadaan PT.Eisindo Terhadap Perekonomian Masyarakat Pesisir Di Desa Waijarang Kecamatan Nubatukan Kabupaten Lembata”. Program Studi Ekonomi Pembangunan, Fakultas Ekonomi, Universitas Flores, Pembimbing I Estherlina Sagajoka, SE.,M.Si, Pembimbing II Yohanes Paulus Luciany, SE.,M.Si. 081348144280, email : nensyantonia9@gmail.com. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak keberadaan PT.Eisindo terhadap perekonomian masyarakat pesisir di Desa Waijarang, Kecamatan Nubatukan, Kabupaten Lembata. Metode pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan wawancara, kuesioner, observasi dan dokumentasi. Alat analisis yang digunakan adalah analisis Deskriptif Kualitatif untuk mengetahui dampak keberadaan PT.Eisindo terhadap perekonomian masyarakat pesisir di Desa Waijarang, Kecamatan Nubatukan, Kabupaten Lembata. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PT. Eisindo merupakan pabrik pengolahan ikan yang dibangun oleh pemerintahan daerah dan pemerintahan desa yang pengelolaannya dilakukan oleh masyarakat desa. PT.Eisindo telah berkontribusi besar terhadap perekonomian masyarakat Desa Waijarang melalui tiga indikator yaitu, pendapatan, penyerapan tenaga kerja dan peluang usaha. Hal ini dapat dilihat dari dampak positif yang dirasakan oleh masyarakat Desa Waijarang dengan adanya PT.Eisindo, seperti penyediaan lowongan pekerjaan, pendapatan yang semakin meningkat, serta masyarakat bisa membuka usaha yang bisa meningkatkan pendapatan masyarakat di Desa Waijarang. Dampak keberadaan PT.Eisindo di Desa Waijarang bahwa kehadiran PT.Eisindo di Desa Waijarang memiliki dampak positif dan dampak negatif. Dampak positif yang dirasakan oleh masyarakat berupa bertambahnya lapangan pekerjaan sehingga dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat Desa Waijarang. Selain itu juga, peningkatan pendapatan masyarakat Desa Waijarang. Karena selain bekerja di PT.Eisindo, masyarakat setempat juga bisa meningkatkan pendapatan mereka melalui usaha-usaha yang bisa menghasilkan uang misalnya membuka warung, membuka kios-kios sembako, menjual bensin dan juga membangun kontrakan/ penginapan di sekitaran Desa Waijarang. Sementara dampak negatif dari adanya PT.Eisindo ini adalah polusi udara dan kebisingan akibat dari adanya mesin-mesin yang ada di PT.Eisindo. Hal ini menimbulkan ketidaknyamanan masyarakat Desa Waijarang. Kata kunci: Pendapatan, Penyerapan Tenaga Kerja, Peluang Usaha, Perekonomian Masyarakat

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Pendapatan, Penyerapan Tenaga Kerja, Peluang Usaha, Perekonomian Masyarakat
Subjects: G Ekonomi Pembangunan > Ekonomi Perencanaan dan Pembangunan
Divisions: Fakultas Ekonomi > Program Studi Ekonomi Pembangunan
Depositing User: perpus takaan uniflor
Date Deposited: 03 May 2023 03:24
Last Modified: 03 May 2023 03:24
URI: http://180.250.177.156/id/eprint/2307

Actions (login required)

View Item View Item