PENCEMARAN LINGKUNGAN AKIBAT LIMBAH USAHA TERNAK PADA AREA PEMUKIMAN WARGA DI WILAYAH KELURAHAN POTULANDO KECAMATAN ENDE TENGAH DITINJAU DARI UNDANG-UNDANG NOMOR 32 TAHUN 2009 TENTANG PERLINDUNGAN DAN PENGELOLAN LINGKUNGAN HIDUP

JACKLYN LUDJI, GLADYS DWI KURNIAWATI (2021) PENCEMARAN LINGKUNGAN AKIBAT LIMBAH USAHA TERNAK PADA AREA PEMUKIMAN WARGA DI WILAYAH KELURAHAN POTULANDO KECAMATAN ENDE TENGAH DITINJAU DARI UNDANG-UNDANG NOMOR 32 TAHUN 2009 TENTANG PERLINDUNGAN DAN PENGELOLAN LINGKUNGAN HIDUP. Skripsi thesis, UNIVERSITAS FLORES.

[img] Text (COVER)
0.0 lampiran depan.pdf

Download (733kB)
[img] Text (BAB I)
0.2 BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (307kB) | Request a copy
[img] Text (BAB II)
0.3 BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (286kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
0.4 BAB III (1).pdf
Restricted to Registered users only

Download (592kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
0.5 BAB IV (1).pdf
Restricted to Registered users only

Download (202kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
0.6 BAB V dan Daftar Pustaka (1).pdf
Restricted to Registered users only

Download (198kB) | Request a copy
[img] Text (LAMPIRAN)
0.7 lampiran belakang.pdf
Restricted to Registered users only

Download (706kB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Gladys Dwi Kurniawati Jacklyn Ludji, NIM: 2016110403, Pencemaran Lingkungan Akibat Limbah Usaha Ternak Pada Area Permukiman Warga Di Wilayah Kelurahan Potulando Kecamatan Ende Tengah Ditinjau Dari Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 Tentang Perlindungan Dan Pengelolaan Lingkungan Hidup. Limbah ternak merupakan limbah yang dihasilkan dari aktifitas petenakan. Limbah tersebut adalah buangan dari sisa makanan ternak, feses dan air sisa pembersihan kandang yang dibuang secara sembarangan oleh para pemilik usaha ternak ke lingkungan sekitar. Hal tersebut bertentangan dengan peraturan yang mengaturnya yaitu Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana akibat pencemaran lingkungan dari limbah usaha ternak pada area permukiman warga di wilayah Kelurahan Potulando Kecamatan Ende Tengah ditinjau dari Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup dan apakah faktor yang mempengaruhi pencemaran lingkungan akibat limbah usaha ternak pada area permukiman warga di wilayah Kelurahan Potulando. Pendekatan masalah dalam penelitian ini menggunakan pendekatan yuridis empiris dengan menggunakan data primer dan data sekunder. Pengumpulan data yang dilakukan dengan prosedur studi lapangan dan studi kepustakaan. Analisis data menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian dipaparkan dalam bentuk skripsi secara sistematis, rasional dan ilmiah. Berdasarkan hasil penelitian dari pembahasan diketahui bahwa para pemilik usaha ternak di wilayah Kelurahan Potulando telah melakukan pencemaran lingkungan yaitu dengan membuang limbah ternak secara sembarangan di lingkungan sekitar, selain mencemari dan merusak lingkungan dengan membuang limbah ternak ke lingkungan, pencemaran juga terjadi pada udara akibat endapan limbah di got, aktifitas peternak tersebut tentunya sangat mengganggu kenyamanan warga setempat maupun masyarakat lainnya, yang sewaktu-waktu melewati atau melintasi area tersebut,yang dalam jangka panjang juga berdampak pada kesehatan lingkungan itu sendiri maupun masyarakat yang mengalaminya, sehingga berdampak pada kerusakan lingkungan yang disebabkan oleh adanya faktor kebiasaan aktifitas peternak, faktor sumber daya manusia, faktor tidak adanya sistem/manajemen penyimpanan dan pengelolaan limbah ternak, faktor tidak adanya tempat khusus penampungan limbah ternak, faktor belum adanya teguran dari instansi terkait. Kata Kunci: Pencemaran, Limbah Usaha Peternakan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Pencemaran, Limbah Usaha Peternakan.
Subjects: H Ilmu Hukum > Hukum Lingkungan dan Tata Ruang
Divisions: Fakultas Hukum > Program Studi Ilmu Hukum
Depositing User: perpus takaan uniflor
Date Deposited: 26 Aug 2021 05:35
Last Modified: 26 Aug 2021 05:35
URI: http://180.250.177.156/id/eprint/956

Actions (login required)

View Item View Item