IMPLEMENTASI DAN EFEKTIVITAS PENGELOLAAN DANA DESA DALAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DESA SELALEJO

ANASTASIA, NDOA (2020) IMPLEMENTASI DAN EFEKTIVITAS PENGELOLAAN DANA DESA DALAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DESA SELALEJO. Skripsi thesis, UNIVERSITAS FLORES.

[img] Text
COVER.pdf

Download (378kB)
[img] Text
BAB 1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (316kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 11 .pdf
Restricted to Registered users only

Download (341kB) | Request a copy
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (250kB) | Request a copy
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (395kB) | Request a copy
[img] Text
BAB V.pdf

Download (193kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) Implementasi Pengelolaan Dana Desa dalam Pemberdayaan Masyarakat Desa Selalejo; (2) Efektivitas Pengelolaan Dana Desa dalam Pemberdayaan Masyarakat. Jenis penelitian yakni penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data (1) Wawancara, (2) Observasi, (3) Dokumentasi. Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan model Milles dan Huberman (Sudarsono, 1995:25). Hasil penelitian menunjukan bahwa Implementasi dan Efektifitas Pengelolaan Dana Desa dalam pemberdayaan masyarakat di Desa Selalejo Kecamatan Mauponggo Kabupaten Nagekeo, dimana ada tiga tahap yakni perencanaan, pelaksanaan dan pertanggungjawaban. Berdasarkan hasil penelitian, tahapan perencanaan, dilihat dari musrembang yang diadakan tim pelaksanaan Dana Desa masih kurang efektif, dimana dalam kegiatan musrembang partisipasi masyarakat masih sangat rendah, dikarenakan kurangnya transparansi informasi yang disampaikan oleh perangkat Desa Selalejo kepada masyarakat. Tahapan pelaksanaan berdasarkan hasil penelitian kurang efektif, dimana penggunaan anggaran Dana Desa dapat terselesaikan dengan baik namun dikarenakan kurangnya transparansi informasi terkait pelaksanaan perencanaan kegiatan oleh pemerintah desa kepada masyarakat, sehingga pencapaian tujuan pengelolaan Dana Desa yang dilakukan di Desa Selalejo masih kurang efektif. Pada tahapan pertanggungjawaban dalam proses Pengelolaan Dana Desa masih kurang efektif, dimana penyusunan laporan pertanggungjawaban tidak disususn oleh pemerintah Desa Selalejo serta tidak adanya evaluasi kegiatan yang seharusnya dilakukan bersama masyakat Desa Selalejo. Hal ini karena proses yang tercipta dalam setiap tahapan Pengelolaan Dana Desa tersebut belum sesuai dengan prinsip pengelolaan dan tujuan Dana Desa yang mengutamakan transparansi informasi kepada masyarakat sebagai tim evaluasi dari setiap kegiatan pembangunan yang dilakukan.Sedangkan faktor-faktor penghambat adalah sumber daya manusia yang kurang dari tim pelaksana pengelolaan,informasi, serta kurangnya partisipasi masyarkat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Dana Desa, Efektivitas, Implementasi dan Pembangunan.
Subjects: L Pendidikan > Pendidikan Ekonomi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Pendidikan Ekonomi
Depositing User: perpus takaan uniflor
Date Deposited: 14 Sep 2020 03:10
Last Modified: 14 Sep 2020 03:10
URI: http://180.250.177.156/id/eprint/104

Actions (login required)

View Item View Item