TRADISI WENGGOL SEBAGAI BENTUK KEARIFAN LOKAL SUKU KILI PADA MASYARAKAT GOLO WONTONG KECAMATAN LAMBA LEDA UTARA KABUPATEN MANGGARAI TIMUR

YOHANA, ALFINA (2022) TRADISI WENGGOL SEBAGAI BENTUK KEARIFAN LOKAL SUKU KILI PADA MASYARAKAT GOLO WONTONG KECAMATAN LAMBA LEDA UTARA KABUPATEN MANGGARAI TIMUR. Skripsi thesis, UNIVERSITAS FLORES.

[img] Text (COVER)
Lampiran depan ok.pdf

Download (1MB)
[img] Text (BAB I)
BAB 1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (340kB) | Request a copy
[img] Text (BAB I)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (422kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (441kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (473kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
Bab v dan daftar pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (406kB) | Request a copy
[img] Text (LAMPIRAN)
lampiran belakang pdf.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK YOHANA ALFINA, Tradisi Wenggol Sebagai Bentuk Kearifan Lokal Suku Kili Pada Masyarakat Golo Wontong Kecamatan Lamba Leda Utara Kabupaten Manggarai Timur. Skripsi, Ende, Program Studi Pendidikan Sejarah, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Flores Ende. alfinayoan96@gmail.com Masalah yang diangkat peneliti dalam tulisan ini adalah (1) Bagaimana sejarah tentang tradisi Wenggol pada masyarakat Golo Wontong Kecamatan Lamba Leda Utara Kabupaten Manggarai Timur? (2) Bagaimana pandangan masyarakat tentang tradisi Wenggol di Desa Golo Wontong Kecamatan Lamba Leda Utara Kabupaten Manggarai Timur? (3) Apa nilai-nilai yang terkandung dalam tradisi Wenggol di Desa Golo Wontong Kecamatan Lamba Leda Utara Kabupaten Manggarai Timur? Adapun tujuan dari penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui sejarah tentang tradisi Wenggol di Desa Golo Wontong Kecamatan Lamba Leda Utara Kabupaten Manggarai Timur. (2) Untuk mengetahui pandangan masyarakat tentang tradisi Wenggol di Desa Golo Wontong Kecamatan Lamba Leda Utara Kabupaten Manggarai Timur. (3) Untuk mengetahui nilai-nilai yang terkandung dalam tradisi Wenggol Di Desa Golo Wontong Kecamatan Lamba Leda Utara Kabupaten Manggarai Timur. Teori yang digunakan peneliti yakni teori solidaritas sosial yang digagaskan oleh Emile Durkheim. Pendekatan yang digunakan peneliti dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan, yaitu (1) Pengumpulan Data (2) Reduksi Data (3) Display Data, dan (4) Penarikan Kesimpulan. Hasil penelitian merupakan tradisi Wenggol adalah tradisi dari nenek-moyang yang diwariskan secara turun-temurun kepada masyarakat Golo Wontong. Dan tradisi Wenggol mengandung (1) Nilai kebersamaan dan kekeluargaan, yang membahas tentang ada rasa kebersamaan antara pemuda, induk adat, kepala Desa, dan seluruh masyarakat yang ikut berperan dalam acara panen atau acara apapun dalam bentuk tradisi Wenggol; (2) Nilai rukun atau persatuan, yang membahas tentang hidup rukun akan menciptakan kehidupan yang harmonis di antara tiap-tiap individu dan masyarakat; (3) Nilai gotong- royong, yang membahas tentang manusia sebagai makhluk sosial yang saling membutuhkan dalam hal apapun dan dalam bekerja pasti melakukan tolong menolong. (4) Nilai kepatuhan, yang membahas tentang sebagi sikap disiplin atau perilaku taat terhadap suatu pemerintah maupun aturan yang ditetapkan dalam suatu wilayah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Tradisi Wenggol, Kearifan lokal, Masyarakat Golo Wontong
Subjects: L Pendidikan > Pendidikan Sejarah
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Pendidikan Sejarah
Depositing User: perpus takaan uniflor
Date Deposited: 14 Mar 2022 04:03
Last Modified: 14 Mar 2022 04:03
URI: http://180.250.177.156/id/eprint/1449

Actions (login required)

View Item View Item