PENERAPAN PEMBELAJARAN DENGAN PENDEKATAN SAINTIFIK UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN LITERASI MATEMATIKA SISWA KELAS VII SMPK MARIA GORETTI ENDE TAHUN PELAJARAN 2021/2022

YOSEPHINA YANITA, SARGALING (2022) PENERAPAN PEMBELAJARAN DENGAN PENDEKATAN SAINTIFIK UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN LITERASI MATEMATIKA SISWA KELAS VII SMPK MARIA GORETTI ENDE TAHUN PELAJARAN 2021/2022. Skripsi thesis, UNIVERSITAS FLORES.

[img] Text (COVER)
2. COVER-DAFTAR LAMPIRAN.pdf

Download (835kB)
[img] Text (BAB I)
3. BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (422kB) | Request a copy
[img] Text (BAB II)
4. BАB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (772kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
5. BАB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (657kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
6. BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
7. BAB V dan DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (317kB) | Request a copy
[img] Text (LAMPIRAN)
8.LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Penerapan Pembelajaran Dengan Pendekatan Saintifik Untuk Meningkatkan Kemampuan Literasi Matematika Siswa Kelas VII SMPK Maria Goretti Ende Tahun Pelajaran 2021/2022. YOSEPHINA YANITA SARGALING Program Studi Pendidikan Matematika, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan. Universitas Flores, 2022. Pembimbing I Maria Trisna S. Wondo, S.Pd.,M.Pd Pembimbing II Stefania Baptis Seto, S.Pd.,M.Pd Yosefinasargaling@gmail.com Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) aktivitas siswa dalam proses pembelajaran setelah diterapkan pendekatan saintifik pada kelas VII SMPK Maria Goretti Ende tahun pelajaran 2021/2022; (2) peningkatan kemampuan literasi matematika siswa melalui pendekatan saintifik kelas VII SMPK Maria Goretti Ende tahun pelajaran 2021/2022. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK). PTK dilaksanakan dalam dua siklus dimana setiap siklus dilaksanakan dalam dua kali pertemuan melalui empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Teknik pengumpulan datanya adalah tes kemampuan literasi matematika dan observasi keterlaksanan pembelajaran. Analisis data menggunakan kualitatif yang bersifat mendeskripsikan kegiatan siswa selama proses pembelajaran dan menghitung persentase ketuntasan belajar siswa dengan taraf ketuntasan 75%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan pembelajaran dengan pendekatan saintifik dapat meningkatkan aktivitas siswa dan kemampuan literasi matematika. Hal ini dapat dilihat hasil observasi aktivitas siswa saat proses pembelajaran pada siklus I mencapai 66% sedangkan pada siklus II mengalami peningkatan mencapai 90%. Artinya ada peningkatan sebesar 24%; serta persentase ketuntasan kemampuan literasi matematika siswa pada siklus I mencapai 65% dengan rata-rata 72 sedangkan pada siklus II mencapai 90% dengan rata-rata 85. Hal ini terbukti bahwa penerapan pembelajaran dengan pendekatan saintifik dapat meningkatkan aktivitas siswa dan kemampuan literasi matematika siswa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Kemampuan Literasi Matematika, Aktivitas Siswa, Pendekatan Saintifik.
Subjects: L Pendidikan > Pendidikan Matematika
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Pendidikan Matematika
Depositing User: perpus takaan uniflor
Date Deposited: 26 Oct 2022 02:12
Last Modified: 26 Oct 2022 02:12
URI: http://180.250.177.156/id/eprint/2030

Actions (login required)

View Item View Item