PENGUKURAN KINERJA ATAS PELAKSANAAN ANGGARAN BELANJA DENGAN MENGGUNAKAN METODE VALUE FOR MONEY PADA DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PEMUKIMAN RAKYAT KABUPATEN NAGEKEO

YENITA, BASI (2023) PENGUKURAN KINERJA ATAS PELAKSANAAN ANGGARAN BELANJA DENGAN MENGGUNAKAN METODE VALUE FOR MONEY PADA DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PEMUKIMAN RAKYAT KABUPATEN NAGEKEO. Skripsi thesis, UNIVERSITAS FLORES.

[img] Text (COVER)
1. KOVER DLL.pdf

Download (528kB)
[img] Text (BAB I)
2. BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (65kB) | Request a copy
[img] Text (BAB II)
3. BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (217kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
4. BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (113kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
5. BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (167kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
6. BAB V DAN DAFTRA PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (81kB) | Request a copy
[img] Text (LAMPIRAN)
7. LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (9MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Yenita Basi, 2023. “Pengukuran Kinerja Atas Pelaksanaan Anggaran Belanja dengan Menggunakan Metode Value For Money (Studi Kasus Pada Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Kabupaten Nagekeo)”. Skripsi, Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Flores, Pembimbing I Dr. Laurentius D. Gadi Djou, Akt, Pembimbing II Yulita Londa, SE.,M.Si,Akt Penelitian ini bertujuan (1) untuk mengetahui hasil dari value for money dari segi ekonomis dalam menilai kinerja atas pelaksanaan anggaran belanja pada Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Kabupaten Nagekeo. (2) untuk mengetahui hasil dari value for money dari segi efisiensi dalam menilai kinerja atas pelaksanaan anggaran belanja pada Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Kabupaten Nagekeo. (3) untuk mengetahui hasil dari value for money dari segi efektivitas dalam menilai kinerja atas pelaksanaan anggaran belanja pada Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Kabupaten Nagekeo. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dimana penelitian ini bertujuan menjelaskan kinerja keuangan Pemerintah Kabupaten Nagekeo berdasarkan data APBD dengan menggunakan metode value for money. Data dikumpulkan dengan observasi, wawancara, dokumentasi dan studi pustaka dengan teknik analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja Dinas Pekerjaan Umum dan Pemukiman Rakyat Kabupaten Nagekeo dalam hal anggaran belanja tahun 2019- 2021 bila di ukur dengan metode 3E (value for money) belum maksimal atau kurang baik. Hal ini dibuktikan dengan rasio ekonomis Dinas Pekerjaan Umum dan Pemukiman Rakyat Kabupaten Nagekeo dari tahun 2019-2021 dalam kategori ekonomis. Hal tersebut menandakan bahwa Dinas Pekerjaan Umum dan Pemukiman Rakyat Kabupaten Nagekeo dapat menekan belanja yang dikeluarkan sehingga tidak adanya pemborosan. Rasio efisiensi Dinas Pekerjaan Umum dan Pemukiman Rakyat Kabupaten Nagekeo dari tahun 2019-2021 dalam kategori tidak efisien. Hal tersebut terjadi karena kinerja Dinas Pekerjaan Umum dan Pemukiman Rakyat Kabupaten Nagekeo belum berhasil menekan realisasi belanja operasional. Dan rasio efektivitas Dinas Pekerjaan Umum dan Pemukiman Rakyat Kabupaten Nagekeo dari tahun 2019-2021 dalam kategori tidak efektif. Hal tersebut terjadi, karena dalam melakukan penjualan produk atau jasa tidak sesuai dengan apa yang diharapkan oleh Pemerintah Daerah, dimana pelaksanaan pengerjaan tidak tepat waktu yang telah ditentukan. Kata kunci: Pengukuran Kinerja, Pelaksanaan Anggaran Belanja

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Pengukuran Kinerja, Pelaksanaan Anggaran Belanja
Subjects: B Akuntansi > Akuntansi Anggaran (Budgetary Accounting)
Divisions: Fakultas Ekonomi > Program Studi Akuntansi
Depositing User: perpus takaan uniflor
Date Deposited: 31 May 2023 06:46
Last Modified: 31 May 2023 06:46
URI: http://180.250.177.156/id/eprint/2438

Actions (login required)

View Item View Item